Home / Headline / Kemaritiman / Polhukam / Topik Terkini

Wednesday, 13 March 2024 - 09:23 WIB

Lakukan Langkah Proaktif, Kurang dari 12 Jam Jasa Raharja Serahkan Santunan kepada Ahli Waris di Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang

SUMEDANG – Kecelakaan Lalu Lintas Tragis kembali terjadi, tepatnya pada Hari Selasa Tanggal 12 Maret 2024, Sekira Pukul 16.00 Wib. Tempat kejadian kecelakaan di Jalan Raya Bandung – Cirebon, tepatnya di Dsn Bojongseungit Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang. Kronologi Kejadian Kecelakaan terjadi yaitu korban atas nama Pana usia 67 Tahun sewaktu Mengendarai Kendaraan sepeda motor, bertabrakan dengan Kendaraan Bus yang berada di arah depan, Akibat dari kejadian tersebut korban meninggal Dunia di TKP sesaat setelah kecelakaan lalu lintas yang dialaminya.

Setelah menerima laporan kejadian kecelakaan dari Petugas laka lantas Polres Sumedang, Petugas Jasa Raharja Samsat Jatinangor, Suryadi Kusumah melakukan Survey memastikan keabsahan dari ahliwaris korban kecelakaan tersebut. Dengan demikian Santunan Meninggal Dunia dapat diserahkan kepada ahliwaris, yang merupakan Istri korban yang bernama Tita Garnita. Sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor KEP. 16/PMK.010/2017, Jasa Raharja menyerahkan Santunan Meninggal Dunia sebesar Rp. 50.000.000,- (Lima Puluh Juta Rupiah) kepada ahliwaris yang sah dari Korban Meninggal Dunia.

Dalam kesempatan tersebut, Hendriawanto selaku Kepala Cabang Utama Jawa Barat melalui Suryadi petugas Jasa Raharja Samsat Jatinangor menyampaikan turut berbela sungkawa dan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban. “Semoga keluarga korban yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan”, ungkap Surya. Kemudian Surya pun menghimbau kepada pengguna jalan raya untuk senantiasa mentaati Peraturan Lalu Lintas, berhati hati di jalan, mengutamakan keselamatan dan memastikan kelaikan kendaraan serta memenuhi kewajiban membayar Pajak dan SWDKLLJ bagi pemilik kendaraan bermotor.

PT Jasa Raharja sebagai Member of Indonesia Financial Group (IFG) senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, mudah, cepat dan tepat sebagai wujud Negara hadir bagi korban kecelakaan alat angkutan umum dan lalu lintas jalan.

Baca:  Jasa Raharja Kembali Borong Empat Penghargaan dari Ajang TOP GRC Awards 2023

Share :

Baca Juga

Headline

Pengamat Transportasi: Sinergi dan Kolaborasi Jadi Kunci Utama Kesuksesan Penyelenggaraan Mudik 2024

Headline

Untuk Menunjang Keselamatan Kendaraan, Jasa Raharja Bandung Bersama Mitra Dinas Perhubungan dan Kepolisian Laukan Uji Petik Untuk Kendaraan Angkutan Umum

Headline

Jasa Raharja Jawa Barat Turut Dalam Rapat Rekonsiliasi Data Kendaraan Pada Sistem ERI (Electronic Road Pricing)

Headline

PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat Laksanakan Kegiatan Jasa Raharja mengajar bersama IPB University

Headline

Jasa Raharja Jawa Barat Menghadiri Acara Rapat Teknis Tim Pembina Samsat Provinsi Jawa Barat

Headline

Hadirkan Inovasi Standar Perawatan Medis Bagi Korban Kecelakaan Lalu Lintas, Jasa Raharja Raih Penghargaan di Ajang Asia Awards 2024

Ekonomi

Jadi Surga Wisata Kuliner, Kecamatan Lengkong Tingkatkan Kualitas UMKM

Headline

Jasa Raharja Jawa Barat Gerak Cepat Santuni Ahli Waris Kecelakaan di Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung